KELAS X
Pengendalian erosi tanah secara vegetatif antara lain dapat dilakukan melalui penanaman tanaman penutup (buffering) dan pergiliran tanaman (crop rotation)
Gunung Maona Loa dan Maona Kea di Hawaii terjadi karena erupsi efusif yang menghasilkan bentuk gunung api maar
Fenomena yang mendahului terjadinya tsunami adalah turunnya dasar laut yang diikuti dengan surutnya air laut secara mendadak
Proses pelapukan dipengaruhi oleh air, suhu, dan vegetasi
Beberapa fenomena yang terjadi di daerah pertemuan dua lempeng
Pengertian gerak epirogenesa (Pergeseran lapisan kulit bumi yang relatif lambat, waktunya lama dan meliputi daerah yang luas)
Pembagian zona laut menurut kedalamannya :
A. litoral
B. neritik
C. bathyal
D. abysal
Gambar sinklinal (lembah lipatan) dan antiklinal (puncak lipatan)
Pola aliran dendritik adalah pola aliran sungai yang tidak teratur terdapat di daerah dataran rendah atau daerah pantai .
Gambar mata air artesis dan sumur freatis.
Yang tergolong tenaga eksogen (tenaga yang berasal dari luar bumi) adalah sedimentasi, pelapukan, erosi, dan masswasting
Barisfer adalah lapisan inti bumi yang tersusun atas unsur nikel dan besi .
Laut ingresi adalah laut dalam akibat dasar laut mengalami penurunan yang disebabkan oleh peristiwa patahan
Continental shelf adalah batas pantai yang berhubungan langsung dengan daratan
Pembuatan teras pada lahan terjal merupakan salah satu upaya pengendalian erosi tanah dengan menggunakan metode mekanis
Jika diketahui Isobar I = 1.400 mb; Isobar II = 1.250 mb. Jarak Isobar I dan II = 500 km, maka gradien barometernya adalah :1.400 mb – 1.250 mb = 150 mb
Selisih Isobar I dan II = 150 mb
Jarak Isobar I dan II = 500 km
Jadi gradien barometernya adalah : 500/111 km = 33,3 mb
Gejala La Nina menyebabkan wilayah Indonesia dan negara-negara Asia lainnya mengalami hujan lebat dan mungkin banjir.
Koppen mengadakan pembagian daerah iklim berdasarkan temperatur dan curah hujan.
Kerak benua merupakan lapisan kulit bumi yang tersusun atas logam silisium dan aluminium
Gambar epirogenetik negatif (daratan naik, seolah-olah permukaan air laut turun)
Dari hasil pencatatan seismograf, gempa yang mengguncang suatu wilayah diketahui gelombang primer tiba pada pukul 05.58’15”. Sedang gelombang sekunder tiba pada pukul 06.02’30”. Maka jarak episentrum dengan stasiun gempa di daerah tersebut adalah :
= [(S-P)-1’] x 1 megameter
= [(06.02’30”-05.58’15”)-1’] x 1000 km
= 4’15” – 1’ x 1000 km
= 3’15” x 1000 km
= 3.250 km
Granit adalah batuan yang berasal dari hasil pendinginan magma dengan komposisi batuan terdiri dari kuarsa dan felsfar
Gambar bentuk lipatan miring
Faktor utama yang menyebabkan Indonesia sering mengalami gempa bumi tektonik adalah pertemuan tiga lempeng tektonik di Indonesia yaitu lempeng Hindia, Australia dan Eurasia
Magma yang cair akan keluar perlahan-lahan dan meleleh menuruni gunung berapi, erupsi tersebut tergolong erupsi efusif
Isoseista adalah garis di peta yang menghubungkan tempat - tempat yang dilalui gempa dengan intensitas yang sama
Gambar stalaktit dan stalakmit di bawah ini adalah hasil pelapukan kimiawi
Orogenesa adalah gerakan pergeseran lapisan kulit bumi dengan arah vertikal dan horisontal serta gerakannya relatif cepat dalam wilayah sempit.
Data curah hujan kota A tahun 2006 menunjukkan jumlah bulan basah adalah 2 bulan dan bulan kering 8 bulan. Iklim di kota A sesuai kriteria pembagian iklim Schmidt Ferguson adalah iklim :
Q = jumlah bulan kering/jumlah bulan basah X 100%
= 8/2 X 100%
= 400%
Jadi kota A termasuk tipe iklim G.
Perhatikan tipe iklim Schmidt-Ferguson di bawah ini :
Hujan orografis terjadi karena massa udara (awan) yang dibawa oleh angin mendaki lereng pegunungan, kemudian terjadi kondensasi dan akhirnya turun sebagai hujan
Arus laut yang bergerak di Lautan Pasifik adalah arus Kurosyio dan Kalifornia
Gambar siklus hidrologi
1. Evaporasi
2. Kondensasi
3. Awan
4. Presipitasi
5. Infiltrasi
Terbentuknya stalaktit dan stalakmit pada gua di daerah karst akibat proses pelapukan kimiawi
Intrusi magma adalah peristiwa menyusupnya magma dilapisan kulit bumi
Salah satu ciri tipe vulkano adalah tekanan gas tinggi, lava cair kental dan dapur magma dalam
Air tanah yang terletak di dekat dapur magma yang mengandung mineral disebut mata air makdani
Salah satu bentuk erosi oleh angin adalah sandune (bukit pasir)
Sedimentasi adalah proses pengendapan material hasil erosi dan korasi
Terjadinya doline di daerah kapur dipengaruhi oleh air hujan
Diketahui jumlah hujan pada daerah A sebagai berikut:
Dari data di atas menurut Scmidt- Ferguson daerah tersebut termasuk tipe tipe iklim :
Jumlah bulan basah = 6 bulan
Jumlah bulan kering = 3 bulan
Q = jumlah bulan kering/jumlah bulan basah X 100%
= 3/6 X 100%
= 50%
Jadi kota A termasuk tipe iklim C
Di dalam 1 m3 udara terdapat 10 gram air. Secara maksimal udara tersebut dapat menampung 30 gram maka kelembaban relatifnya adalah :
=10/30 X 100%
=33,33%
Pengaruh DKAT terhadap kondisi fisik bumi yaitu adanya perbedaan musim
Pengaruh iklim terhadap kehidupan terutama adalah terhadap bentuk pakaian, rumah dan jenis tanaman
Barisfer adalah lapisan inti bumi yang merupakan bahan padat yang tersusun dari lapisan Nife (nikel dan ferum)
Batuan metamorf (malihan) adalah bahan yang telah mengalami perubahan, baik fisik maupun kimiawi sehingga menjadi berbeda dari batuan induknya
Tektonisme adalah tenaga yang berasal dari dalam bumi yang menyebabkan perubahan letak lapisan permukaan bumi baik secara vertikal maupun horizontal
Gambar di bawah ini menunjukkan bagian-bagian antiklinal dan sinklinal
Gambar di bawah ini menunjukkan patahan yang membentuk horst
Orogenesa adalah tenaga geologi yang bekerja pada daerah relatif sempit, waktu singkat, dan menghasilkan bentang pegunungan
Dari gambar penampang gunung api di bawah ini menunjukkan :
1. Batolit
2. Gang/korok magma
3. Diatrema
4. Kepundan
5. Lava
6. Lakolit
7. Sill
KELAS XI-IPS
Tujuan dari hasil pengelolaan sumber daya alam
Berikut ini yang merupakan ciri-ciri pembangunan berwawasan lingkungan adalah menggunakan pendekatan integrative, menghayati keanekaragaman hayati, menjamin pemerataan dan kadilan dan menggunakan pandangan jangka panjang
Berikut ini yang merupakan upaya pelestarian lingkungan hidup yang bisa kita lakukan adalah menanam pohon muda untuk mengganti pohon yang telah ditebang, memilah sampah menurut jenisnya yaitu organik dan anorganik, menggunakan pendingin udara (AC) dan lemari es yang bebas Freon dan mengurangi penggunaan busa untuk alas tidur, kursi dan jok mobil
Salah satu upaya pelestarian keanekaragaman hayati adalah dilakukannya sistem tumpangsari pada penanaman pertanian
Menurut tahapan, etika lingkungan dapat terwujud dalam lima tahapan. Kesetiakawanan terhadap pengada insani, baik yang berperasaan (hewan), maupun yang berperasaan (tumbuhan) disebut humanisme
Pembangunan berkelanjutan dikenal dengan pembangunan berwawasan lingkungan karena pembangunan berorientasi pada pemenuhan kebutuhan manusia melakui pemanfaatan SDA secara bijaksana, efisiensi dan memperhatikan pemanfaatannya baik generasi sekarang maupun yang akan datang.
Konservasi adalah upaya Perlindungan SDA hayati dan Ekosistemnya dipermukaan bumi yang bertujuan untuk mengusahakan terwujudnya kelestarian SDA hayati serta keseimbangan ekosistemnya, sehingga dapat lebih mendukung upaya peningkatan kesejahteraan manusia
Tujuan pengelolaan SDA yang utama adalah … .
a. meningkatkan mutu kehidupan
b. melestarikan dan menjamin resiko ketersediaan
c. memperbanyak dan mengurangi resiko bencana
d. melestarikan dan meningkatkan mutu kehidupan
e. memusnahkan dan memperluas kawasan reboisasi
Tujuan utama pembangunan berkelanjutan adalah tetap tersedianya kebutuhan bagi generasi mendatang
Pembangunan berwawasan lingkungan artinya adalah pembangunan yang mempertimbangkan kehidupan dan menghindari kerusakan
Pembangunan yang bertujuan pada terwujudnya kelanjutan SDA dilaksanakan untuk kelestarian ekosistem
Salah satu cara untuk menerapkan pembangunan yang berkelanjutan adalah dengan memperhatikan keseimbangan dan kelestarian lingkungan hidup
Salah satu cara melestarikan lingkungan hidup berdasarkan pembangunan berkelanjutan adalah memanfaatkan lingkungan hidup secara bertanggung jawab
Usaha secara sadar untuk memelihara atau memperbaiki mutu lingkungan agar kebutuhan dasar manusia dapat terpenuhi dengan sebaik-baiknya disebut dengan pelestarian lingkungan
Sistem pengelolaan sampah, pengumpulan, pengangkutan dan pembuangan yang dilakukan oleh aparat pemerintah
Sumber daya alam perlu dipelihara kelestariannya sebab sumber daya alam jumlahnya terbatas
Berhasil atau gagalnya pembangunan ditentukan oleh kualitas sumber daya alam
Pembangunan nasional Indonesia sangat bertumpu pada sektor pertanian, karena hasil dari sektor pertanian menunjang terwujudnya pembangunan nasional
Berikut ini yang merupakan salah satu usaha untuk menjamin persediaan sumber daya alam selama mungkin adalah mencari sumber daya alternatif
Sikap yang perlu diterapkan untuk menjadikan manusia hidup dalam keselarasan dengan lingkungan adalah manusia bukan sumber dari segala nilai, alam diciptakan untuk semua makhluk hidup, manusia harus menjaga dan mengurus lingkungan, manusia harus bekerja sama seluruh komponen lingkungan
Pembangunan tidak selamanya mendatangkan manfaat, tetapi juga mendatangkan resiko. Berikut ini yang termasuk contoh resiko akibat pembangunan adalah berkurangnya lahan pangan akibat pembangunan waduk, pemindahan pemukiman penduduk akibat pembangunan waduk, punahnya kehidupan flora dan fauna akibat pembukaan lahan, dan hilangnya daerah resapan air akibat pembangunan pemukiman dikawasan puncak
Degradasi lingkungan akan terjadi apabila pemanfaatan SDA melebihi kecepatan maksimal SDA memperbaiki diri
Pada hakekatnya persoalan lingkungan disebabkan oleh peningkatan jumlah penduduk, tidak meratanya pertumbuhan ekonomi, pengembangan dan pemanfaatan SDA yang terbatas serta tidak terkendalinya perkembangan ilmu dan teknologi
Cagar alam adalah hutan suaka alam yang ditetapkan sebagai daerah perlindungan flora dan fauna
Pabrik-pabrik yang membuang limbah sembarangan harusnya dikenai sanksi tegas, karena selain melanggar peraturan yang telah ditentukan juga berakibat pencemaran air
Hutan yang mempunyai nilai ekonomis dan ilmiah yang tinggi agar dapat dimanfaatkan dalam jangka waktu yang lama, maka hutan harus dipelihara agar tetap produktif
Lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan dan makhluk hidup, termasuk di dalamnya manusia dan perilakunya yang mempengaruhi kelangsungan kehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya
Undang Undang yang mengatur tentang pengelolaan lingkungan hidup adalah UU No. 23 Tahun 1997
Komponen biotik dalam lingkungan hidup meliputi hewan, tumbuhan dan manusia
Yang termasuk lingkungan abiotik adalah udara, tanah dan air
Interaksi yang terjadi di lingkungan hidup alamiah dan sekitar membentuk ekosistem
Lingkungan hidup alamiah yang sudah didominasi oleh kehadiran manusia disebut dengan lingkungan hidup sosial
Kualitas lingkungan fisik adalah kondisi alamiah baik biotik maupun abiotik yang berpengaruh terhadap kehidupan manusia
Pemanfaatan sumber daya alam berdasarkan prinsip ekoefisiensi berarti pemanfaatan secara efisien dan tidak berdampak buruk terhadap lingkungan
Tujuan dari pembangunan adalah menaikkan tingkat hidup dan kesejahteraan rakyat
Pembangunan berkelanjutan yang berkaitan dengan lingkungan hidup bertujuan untuk menjaga kelestarian alam
Kehidupan manusia tidak dapat terlepas dari faktor lingkungan. Hal tersebut mendorong manusia untuk menjaga kelestarian alam
Peranan tumbuhan dalam ekosistem adalah produsen
Eksplorasi adalah kegiatan penambangan sumber daya alam pada suatu wilayah
Sumber daya alam yang berasal dari tumbuh-tumbuhan disebut sumber daya alam nabati